Skip to main content

Babinsa Koramil 22 Wonosari Amankan Penyuntikan Vaksin Tahap ll Di Wilayah Binaan

Babinsa Koramil 22 Wonosari Amankan Penyuntikan Vaksin Tahap ll Di Wilayah Binaan

 


Klaten - Serda Sri Nuryanto Babinsa Desa Sukorejo Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 / Klaten melaksanakan pendampingan tenaga kesehatan dari Puskesmas Wonosari dalam kegiatan penyuntikan vaksin dosis 2 warga Desa Sukorejo bertempat  di Gedung PKK Desa Sukorejo Kec Wonosari Kabupaten Klaten,(18/10/2021)

 

Kagiatan tersebut juga dihadiri oleh Kades Desa Sukorejo Hendra Susila S Sos, Ketua Puskesmas Wonosari l Dr Achmad beserta tim 18 Orang, Bidan Desa Sukorejo Lahara Galung Trihapsari, Babinsa Desa Sukorejo Serda Sri Nuryanyo, Babinkamtibmas Bripka Santoso dan Perangkat Desa Sukorejo.

 

Menurut Babinsa peserta vaksin Desa Sukorejo dengan jumlah  401 Orang dan vaksin dosis 2, terlaksana dengan aman dan tertib.

 

Serda Sri Nuryanto juga mengungkapkan bahwa tujuan Kegiatan tersebut mensukseskan program pemerintah tentang  Serbuan Vaksinasi kepada  masyarakat guna meningkatkan Imunitas Tubuh.

 

Dalam Kesempatan tersebut Babinsa juga memberikan himbauan kepada warga agar tetap patuhi Protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran Covid 19.

 

Hendra Susila S.Sos sangat berterimakasih kepada Babinsa dan Babhinkamtibmas yang telah Amankan kegiatan tersebut sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan aman dan tertib sesuai Prokes. (Red)

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->