Skip to main content

Babinsa Wonosari Karbhak Pengaspalan Jalan Diwilayah Binaan

Babinsa Wonosari Karbhak Pengaspalan Jalan Diwilayah Binaan

 


Klaten  -  Serda Mulyanto Babinsa Desa Kingkang  Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten Melaksanakan Karya bakati   Pengaspalan Jalan di Dukuh Tegalpare RT 02 RW 06 Desa Kingkang Kecamatan Wonosari kabupaten Klaten,(30/3/2022)

 

Turut Hadir dalam Kegiatan tersebut diantaranya sebagai berikut Babinsa Desa Kingkang Serda Mulyanto,  Kadus Desa Kingkang  Totok dan warga Setempat.

 

Serda Mulyanto Babinsa Desa Kingkang Menyampaikan Bahwa Pengaspalan Jalan tersebut menggunakan Anggaran Dana Desa Kingkang , Panjang Pengaspalan Jalan tersebut 500 M lebar 3 M, yang menghubungkan antara  2 Dukuh di Desa Kingkang.

 

Dengan dibangunnya jalannya tersebut Dapat Meningkatkan Perekonomian di desa Kingkang, Selaku Babinsa Desa Kingkang Menyampaikan  bertujuan meningkatkan semangat Kerjasama dan Gotong royong di kalangan warga ,serta mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat dalam membangun Desa.

 

Totok Selaku Kadus Desa Kingkang Menyampaikan Ucapan terimakasih kepada Babinsa Desa Kingkang yang telah membantu dan berikan motivasi dan semangat kepada Warga dalam Pengaspalan jalan di desa Kingkang. (red)

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->