Skip to main content

Dengan Patroli Malam, Babinsa Koramil 04/Nguntoronadi Terus Berikan Himbauan Protkes


Wonogiri - Kmis (27/4) Malam, dalam rangka menjaga dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, serasa tiada hentinya anggota Koramil 04/Nguntoronadi melaksanakan patroli protkes.

Kegiatan untuk memberikan himbauan secara humanis agar warga tetap menerapkan protkes tersebut kali ini dilakukan oleh anggota Babins Serka Agus Heri, Sertu Sarto dan Serda Winarto.

Terpisah Danramil 04/Nguntoronadi Kapten Inf Budi Utama mengatakan bahwa, Babinsa akan terus melakukan patroli malam secara berkala ke tempat-tempat yang menjdi kerumunan warga, seperti warung kopi dan tempat umum lainnya, untuk memberikan himbauan pentingnya penerapan protkes.

" Kami meminta warga untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan ", katanya.

Kami berharap, masyarakat mendukung semua kebijakan Pemerintah, terkait penerapan pola hidup baru dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan. Nantinya kebiasaan itu akan menjadi gaya hidup di masyarakat, Pungkasnya.(Pendim 0728/Wng).
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->