Skip to main content

Gelar BLT Dana Desa, Babinsa Koramil Trucuk Bersama Bhabinkamtibmas Dampingi Penyalurannya


 

Klaten - Serda Suranto Babinsa Desa Mireng Koramil 19 Trucuk Kodim 0723 Klaten melaksanakan Pengawalan dan Pendampingan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap 1,2 dan 3 kepada warga yang kurang mampu di Desa Mireng Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten. (12/04/2023)

 

Kegiatan penyaluran BLT Dana Desa tersebut dihadiri oleh Camat Trucuk Rabiman, A. P, M. Si , Sekdes Mireng Giyanto, Pendamping Desa Sri Widodo, ST, Babinsa Desa Mireng Serda Suranto, Bhabinkamtibmas Mireng Bripka Supana dan warga Mireng penerima BLT DD sejumlah 55 KPM.

 

Dalam Kesempatan tersebut Serda Suranto mengatakan bahwa kehadirannya dalam penyerahan BLT-DD tahap 1,2 dan 3 tahun 2023 tersebut adalah untuk ikut serta mengawasi dan mendampingi penyaluran bantuan kepada masyarakat yang berhak menerima.

 

Lebih lanjut, Ia juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat yang telah menerima bantuan tersebut agar bantuan yang diterima dapat digunakan secara bijak dan seperlunya.

 

"Semoga dengan adanya bantuan tersebut masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Mireng ini dapat memenuhi kebutuhan hidup mereka sehari-hari di bulan Ramadhan ini dan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan menjelang lebaran tahun 2023 ini," ujar Serda Suranto.

 

Endah Yulianingsih Selaku Kades Mireng saat ditemui menyampaikan ucapan terimakasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Mireng yang telah mendampingi dan mengamankan kegiatan penyaluran BLT DD ini sehingga kegiatan sesuai Prokes dan berjalan aman dan tertib.

 

"Dengan adanya Penyaluran BLT Dana Desa yang di hadiri Babinsa dan Bhabinkamtibmas tentunya tercipta kesinergian dalam setiap kegiatan di desa, Kami ucapkan terimakasih dengan kehadirannya," pungkas Endah Yulianingsih. (Red)

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->