Skip to main content

Satgas PPKM Mikro Desa Kembang Gelar Sosialisiasi Penanganan Dan Vaksiansi Covid-19



Wonogiri – Satgas PPKM Mikro Desa Kembang, Kecamatan Jatupurno melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan edukasi dalam upaya pengendalian penyebaran virus Covid-19, serta sosialisasi untuk menyukseskan program Vaksinasi Covid-19.

Kegiatan yang dilaksanakan di Dusun Ngernak RT 01/02 Desa Kembang, tersebut dihadiri oleh Kades Kembang sebagai Ketua PPKM Mikro Suwarno, Babinsa Desa Kembang Koramil 15/Jatipurno Serma Widhi Anugerah, Bhabinkamtibmas Bripka Susilo, Ketua BPD sebagai Wakil Ketua PPKM Mikro Sakadiyanto, Sekdes Kembang Purwanto, Bidan Desa Fitri Astuti, Perangkat Desa Kembang, Rabu(9/6).

Dalam kesempatan tersebut Babinsa selalu menghimbau kepada warga agar selalu menerapkan protocol kesehatan. Dan untuk vaksinasi, Babinsa mengajak kepada warga agar tidak takut maupun ragu untuk divaksin, karena vaksin yang diberikan terbukti aman dan sebagai upaya pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19.

Babinsa menyampaikan, kegiatan Sosialisasi dan edukasi pengendalian penyebaran virus Covid-19 dan vaksinasi oleh Satgas PPKM Mikro Desa Kembang ini, merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

" Jangan sampai lengah dan abai terhadap protokol kesehatan. Sebab virus Covid-19 itu nyata adanya. Kami terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang covid-19. Sebab masih ada masyarakat yang tidak percaya adanya virus ini ", tutyupnya.(Pendim 0728/Wng).
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->