Skip to main content

Sosialisasi Perekrutan Prajurit TNI-AD, Babinsa Koramil 1507-02/Saumlaki Sambangi Para Pemuda


Kodim Saumlaki - Bertempat di desa Kabiarat Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1507 – 02/Saumlaki, Koptu Edmond Angwarmase Melakukan kegiatan penyuluhan atau Sosialisasi penerimaan Anggota TNI AD di desa Kabiarat, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. (Kamis, 16/09/2021).

Dalam Kesempatan tersebut, Koptu Edmond Angwarmase Memberikan penyampaian dan penerangan informasi yang benar serta bagaimana prosedur Mendaftar menjadi prajurit TNI-AD kepada para pemuda desa Kabiarat Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Dijelaskan Babinsa Koptu Edmond Angwarmase, Bahwa modal pertama untuk menjadi seorang prajurit TNI-AD harus memiliki postur tubuh yang ideal dan Memiliki tinggi badan 163 cm bagi pria, dan 157 cm bagi Wanita dengan batas usia 18 sd 22 tahun. Serta memiliki fisik yang prima dan tidak merokok serta kondisi gigi tidak rusak.

Ia menyampaikan bagi pemuda yang berminat menjadi prajurit TNI AD harus mempersiapkan fisik dan mental sejak sedini, karena keseluruhan tes masuk TNI – AD perlu adanya penyiapan diri seperti penyiapan kesehatan fisik dan akademik yang mapan, Apabila adik-adik pemuda desa Kabiarat yang Berminat inggin Menjadi Prajurit TNI-AD bisa Langsung datang Ke Kantor koramil 1507-02/Saumlaki Nanti Kami Babinsa Membina Adik-Adik.

Koptu Edmond Angwarmase menerangkan, bahwa masuk TNI-AD gratis tidak dipungut biaya apapun. Siapapun bisa mendaftar menjadi prajurit TNI-AD jika Memenuhi persyaratan.

"Kami para Babinsa Koramil 1507-02/Saumlaki ingin menjaring pemuda dan pemudi Terbaik di Wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar untuk mengabdikan diri menjadi prajurit TNI-AD sesuai kriteria yang ditentukan."Terangnya"

Dan perlu diketahui, bahwa para Babinsa Koramil 1507-02/Saumlaki menginginkan calon prajurit TNI-AD yang Memiliki mental Kejuangan dalam mengikuti aturan dan Norma Keprajuritan serta berketuhanan yang Maha Esa.*(Red).
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->