Skip to main content

Wujudkan Aman Dan Kondusif Jelang Pemilu, Danramil Wonosari Bersama Muspika Lakukan Patroli


 

KLATEN - Kapten Inf Luis Timur Riyanto Danramil 22 Wonosari Beserta Seluruh Babinsa Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten bersama Muspika Wonosari melaksanakan Patroli dan Pengecekan TPS yang ada di 18 Desa Diwilayah Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten, (13/2/2024)

 

Danramil 22 Wonosari menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan pengecekan yang dilakukan bersama Muspika guna memantau kesiapan TPS-TPS secara langsung situasi dan perkembangan di 18 Desa di wilayah Kecamatan Wonosari.

 

"Patroli dan pengecekan TPS tersebut dalam rangka mewujudkan situasi wilayah binaan jelang Pemilu Tahun 2024 berjalan aman kondusif serta memastikan kesiapan TPS-TPS di 18 Desa diwilayah Kecamatan Wonosari," ungkap Kapten Inf Luis Timur Riyanto.

 

"Dari hasil selama Patroli dan pemantauan TPS-TPS yang di tinjau, kesiapannya sudah siap," pungkasnya.

 

Dari kegiatan patroli bersama Muspika, Danramil berharap warga selalu menjaga kondusifitas dan keamanan agar pelaksanaan Pemilu berjalan dengan aman dan lancar. (Red)

 

 

 

 

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->